Hari Pertama Ceria Di 57 Wadumbolo Kota Bima

Setelah liburan idul fitri, seluruh siswa di Kota Bima mulai
kembali melakukan aktifitas di sekolah, Rabu (9/4/2025).
Di sekolah kami SDN 57 Wadumbolo pada hari pertama masuk sekolah ini seluruh
dewan guru beserta siswa dan sisiwi melakukan halal Bihalal. Bersama para guru,
mereka kompak berbaris di lapangan sekolah untuk saling bersalaman.
Menariknya, aktifitas halal bihalal tersebut diwarnai dengan
kegiatan lain. Salah satunya, siswa SDN 57 Wadumbolo diajak menceritakan Kembali pengalamanya selama
liburan. Kegiatan ini dipandu langsung oleh Kepala sekolah SDN 57 Wadumbolo
Kota Bima Ibu Sri Rahma Waty, M.Pd
Kegiatan ini melibatkan seluruh siswa, Mulai dari kelas 1
sampai dengan kelas 6, karena jumlah siswa kami yang tidak begitu banyak ini , Nampak
terlihat jelas keceriaan dan malu-malu muka polos mereka menceritakan
pengalamannya selama liburan. Ada yang berlibur dan bertamasya kepantai, ada
yang bertamasya ke kebun dan pemandian umum bahkan ada yang pulang kampung ke
sumbawa.
Setelah kegiatan halal bihalal dilanjutkan dengan kegiatan gotong
royong membersihkan lingkungan sekolah yang mulai di tumbuhi rerumputan liar, Sebagian
lagi ada yang membersihkan ruang kelas, ruang guru dan WC.
Meski ini merupakan hari pertama masuk sekolah, namun para
siswa sudah mulai kembali dibiasakan untuk datang di pagi hari, yaitu seperti
biasa pukul 07.00
Agar mereka terbiasa lagi, agar saat nanti sudah mulai
berlangsung aktifitas pembelajaran sudah tidak ada yang terlambat.
Kepala Sekolah Ibu Sri Rahma Waty , M.Pd berpesan, pasca
lebaran Idul fitri kemarin, para siswa dan guru harus lebih semangat lagi dalam
melakukan Kegiatan Belajar Mengaja (KBM).
Terlebih dalam waktu dekat para siswa SDN 57 Wadumbolo akan melakukan ujian kenaikan kelas.